GuidePedia

0
   Motherboard (sering disebut juga dengan Mainboard) adalah sebuah kepingan papan electronic (PCB / Printed Circuit Board) yg berfungsi untuk menyediakan tempat (socket, slot & connector) bagi komponen-komponen tersebut, lalu mengatur dan mengkoordinir mereka agar dapat bekerjasama dengan baik. Komponen itu (atau bisa disebut sebagai periferal / device) seperti processor, memory, video card (VGA), device connector (printer, sacnner, monitor), dan sebagainya. Wadah tempat mereka diletakkan pada processor mempunya istilah tersendiri seperti socket, slot atau connector. Contoh : socket processor, slot PCI Card, slot memory (atau biasa disebut salah satu : SIMM, DIMM, RIMM), atau connector USB.

Jenis - jenis perkembangan Motherboard : 
1. Motherboard Processor Pentium I














- CPU Intel Pentium MMX, 166 MHz
- Motherboard QDI VX III (3 ISA, 4 PCI, 4 SIMM, 1 DIMM)
- Chipset Intel Triton 82430VX
- BIOS Award Modular (07/07/97)
- Motherboard id 07/07/97-i430VX-NS306-2A59GQ1EC-00
- Chipset Intel Triton 82430VX
-BIOS Award Modular BIOS v4.51PG
-BIOS message P5I430VX/250DM Explorer II BIOS V3.5S 07/09/97
-chipset North Bridge Intel 82437VX

2. Motherboard Processor Pentium II














- Chip Set Intel
- Video Chip Set None
- Maximum Onboard Memory 384MB (EDO & SDRAM supported)
- Maximum Video Memory None
- Cache 256/512KB (located on Pentium II CPU)
- BIOS AMI Dimensions 305mm x 244mm
- I/O Options 32-bit PCI slots (5), floppy drive interface, green PC connector, IDE interfaces (2),
 parallel port, PS/2 mouse port, serial ports (2), IR connector, USB connectors (2), ATX power
 connector, AGP slot
- NPU Options None

3. Motherboard Processor Pentium III














- Chipset Intel 82443BX PAC
- Memory Capacity Two DIMM sockets for up to 512 MB SDRAM (16 MB minimum)
- Memory Type/Size Supports Intel
  4-clock, 72-bit ECC or 64-bit
  non-ECC, unbuffered 66-MHz or 100-MHz DIMMs
- DIMM Sizes 16 MB, 32 MB, 64 MB, 128 MB, 256 MB
- Memory Voltage 3.3V only
- USB Two stacked USB connectors
- BIOS Type 4 Mb bootblock Flash,AMI BIOS 4Mb Flash
- Special Features Plug and Play, IDE drive auto-configure,
  Advanced Power Management (APM) 1.2,
  ACPI 1.0, DMI 2.0 ECC/Parity support,
  LS120 support, Multilingual support

4. Motherboard Processor Pentium IV














- RAM Dual Channel atau Quad Channel ECC Registered & FBDIMM
- Chassis Model tower,rackmount dan blade
- Graphics Controller On-board
- Power Connector 24-pin & 8-pin auxiliary 500 watt - 750 watt
- Socket Processor Dual Socket atau Lebih Processor Intel Xeon atau Itanium
- Slot PCI Tersedia PCI-X dan 64-bit

5. Motherboard Dual Core














- Max CPU Configuration 1
- TCASE 74.1°C
- Package Size 37.5mm x 37.5mm
- Processing Die Size 82 mm2
- Processing Die Transistors 228 million
- Sockets Supported LGA775
- Halogen Free Options Available Yes
- Clock Speed 2.7 GHz
- L2 Cache 2 MB
- Bus/Core Ratio 13.5
- FSB Speed 800 MHz
- Instruction Set 64-bit
- Embedded Options Available No
- Supplemental SKU No
- Lithography 45 nm
- Max TDP 65 W
- VID Voltage Range 0.8500V–1.3625V

6. Motherboaard Core 2 Duo














- LGA775 Core 2 Duo
- Chipset Intel G31, ICH7
- Front Side Bus 1600(O.C)/1333/1066/800 MHz
- Dual 2 DDR2 1600(O.C)/1333/1066/800
- 1x PCIe x16, 1x PCIex1,2 x PCI;Support Intel next generation 45nm CPU; Support Enhanced Intel Speed Step Technology (EIST)
- VGA, Audio, PCIe LAN

7. Motherboard Intel Core 2 Quad














- CPU Socket LGA 775
- Multi-Core Quad-Core
- Operating Frequency 2.66GHz
- Cache 6MB L2
- 64 bit Support Yes
- Cooling Device Heatsink and Fan


Ini adalah bagian - bagian socket, port,dll dalam motherboard :





- Socket CPU
Soket CPU atau Processor Socket, digunakan untuk menginstal atau menyisipkan prosesor . Ada dua jenis soket  yang kita kenal, yaitu soket LIF soket dan soket  ZIF. LIF singkatan dari Low Insertion Force, yaitu socket model lama, dan ZIF adalah singkatan dari Zero Insertion Force, adalah soket prosesor model baru.
- North Bridge
North Bridge letaknya selalu dekat dengan soket prosesor, yaitu merupakan salah satu komponen penting dari motherboard. North Bridge adalah titik fokus dari Motherboard, dan disebut juga dengan Memory Controller Hub. North Bridge terhubung dengan socket Processor, slot RAM serta slot AGP.
- South Bridge
South Bridge dan North Bridge adalah dua kutub utama motherboard. South Bridge terhubung dengan antarmuka IDE primer dan skunder, konektor SATA, konektor Floppy Drive, slot PCI dan BIOS.
- Slot RAM
Slot RAM adalah komponen pada motherboard yang digunakan untuk menyisipkan RAM. Ada  banyak jenis slot ram, yaitu  slot SD RAM, DDR, DDR2 dan slot DDR3. SD singkatan dari Synchronize Dynamic, dan DDR singkatan dari Stands for Double Data Rate.
- Slot AGP
Slot AGP digunakan untuk memasukkan atau menginstal AGP Card. AGP atau singkatan dari Accelerated Graphics Port, adalah slot untuk kartu grafis yang ditujukan untuk game 3d. Letaknya selalu di samping slot PCI.
- Slot PCI
Slot PCI digunakan untuk menyisipkan atau menginstal Add-on Card, seperti kartu LAN , Kartu Sound , dan kartu TV tuner dll. PCI adalah singkatan dari Peripheral Component Interconnect.
- Konektor Floppy
Konektor Floppy digunakan untuk menghubungkan motherboard dengan floppy drive. Ini dapat dihubungkan untuk dua floppy drive, sehingga bisa untuk menambahkan drive A dan drive B, dan memiliki 32 pin.
- Konektor IDE
Bagian motherboard yang satu ini memiliki fungsi untuk menghubungkan motherboard dengan media penyimpanan seperti hardisk atau floppy disk. Konektor IDE biasanya terdiri dari dua bagian yaitu :
 *Primary IDE
   Berfungsi menghubungkan motherboard dengan primary master drive dan piranti secondary master.
  *Secondary IDE
   Berfungsi menghubungkan piranti-piranti untuk slave seperti CDROM dan harddisk slave.
- Konektor SATA
Konektor SATA juga disebut sebagai konektor Serial ATA.  SATA kependekan dari Serial Advanced Technology Attachment, yang berguna untuk menghubungkan perangkat serial ATA, seperti Hard disk drive dan CD atau DVD drive.
- Konektor Power
Konektor power ATX memiliki 20 atau 24 pin konektor, motherboard mengambil daya dari power supply melalui konektor ini.
- BIOS
BIOS adalah singkatan dari Basic Input Output System, yang juga merupakan salah satu bagian chip penting dari motherboard, untuk melakukan POST ( Power On Self Test )
- Baterai CMOS
Ada baterai di motherboard yang berbentuk bulat pipih yang disebut baterai CMOS(Complimentary Metal Oxide Semicondutor ), yang digunakan untuk menyalakan south bridge dan BIOS untuk menyimpan pengaturan data dan waktu. Sebagai contoh, dengan adanya CMOS Battery maka konfigurasi yang sudah disetting seperti waktu dan tanggal tidak akan berubah setiap komputer dimatikan dan dinyalakan kembali keesokan harinya. Informasi mengenai tanggal dan waktu pada komputer tetap mengalami update dengan meneruskan jenjang waktu yang terjadi sejak komputer dimatikan hingga akhirnya dinyalakan kembali. Seandainya perangkat ini tidak ada, itu artinya komputer Anda akan tetap menampilkan tanggal dan waktu yang sama dengan hari kemarin (saat komputer dimatikan), padahal kenyataannya jenjang waktu yang terjadi sudah memakan beberapa momen yang berjalan cukup lama.
- Konektor Penghubung (Connectors For Integrated Peripherals)
Komponen motherboard berikutnya adalah konektor yang berfungsi sebagai penghubung antara motherboard dengan perangkat keras komputer tambahan lainnya. Dalam bahasa Inggris, komponen ini disebut dengan istilah ‘Connectors For Integrated Peripherals‘.
Berikut ini beberapa jenis konektor penghubung atau I/O port yang biasa terdapat pada sebuah motherboard :

  • Port paralel (LPT1 atau LPT2) : Port yang berfungsi untuk peralatan yang bekerja dengan transmisi data secara paralel. Biasanya dipakai untuk memasang printer atau scanner sebelum generasi USB.
  • Port Serial (Com 1, Com 2) : Port yang berfungsi untuk memasang periferal kecepatan rendah dengan mode transfer data serial. Akan tetapi saat ini jarang sekali digunakan.
  • Port AT/PS2 : Port yang berfungsi untuk menghubungkan mouse dengan komputer.
  • Port USB (Universal Serial Bus) : Port yang berfungsi untuk antarmuka dengan periferal / peralatan eksternal generasi terbaru yang menggantikan port paralel dan port serial. Contoh peralatan yang menggunakan port ini misalnya camera digital, scanner, printer USB, handycam, dan peraltan tambahan eksternal.
  • Port VGA : Port yang berhubungan langsung dengan layar. Port ini terdapat pada motherboard yang menggunakan chipset VGA on board atau menggunakan VGA card yang diletakkan pada slot AGP.
  • Port Audio : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer dengan sistem audio seperti speaker, mikrofon, line-in dan juga line-out. Tapi motherboard sekarang sudah banyak yang menggunakan chipset audio on-board.
  • Port LAN : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer dengan jaringan komputer seperti LAN (Local Area Network).
  • Port SPDIF : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer dengan periferal audio seperti home theatre.
  • Port Firewire : Port yang berfungsi untuk menghubungkan peralatan eksternal kecepatan tinggi seperti video capture atau seperti streaming video.
 Demikian dari postingan Saya kali ini , terima kasih telah menyimak, semoga bermanfaat untuk kalian semua jika ada yang kurang tolong di tambah dengan saran dan jika ada yang salah tolong di maafkan. Terima kasih.

Posting Komentar

 
Top